Cara Mengetahui Merk Type dan Spesifikasi HP Android anda - Terbaru 2016



Pada saat kita membeli Handphone Android, baik Baru maupun Bekas (second), terkadang kita ingin memastikan Spesifikasi Handphone yang akan kita beli tersebut, seperti: Merk dan Tipe, Versi Android, Prosessor, RAM (Memory Sementara), ROM (Memory tempat Penyimpanan Data), dan sebagainya.

Informasi Spesifikasi ini kita butuhkan sebagai Bahan Pertimbangan bagi kita untuk memutuskan Membelinya atau Tidak.

Untuk kondisi pembelian HP baru, Spesifikasi ini bisa kita lihat langsung pada Brosur atau Kotak Handphone yang tersedia. Namun jika Brosur atau Kotak HP-nya tidak tersedia (HP Bekas/ second), kita dapat Cek langsung pada HP tersebut. Bagaimana caranya..? Silahkan lanjutkan membaca Artikel di bawah ini.

Tahapan Cara Cek HP Android :

1.  Hidupkan Ponsel Android anda, akan tampak beberapa Tampilan Menu, misalnya seperti Gambar dibawah ini. Lalu anda tap (sentuh dengan Jari) Logo/Tulisan Settings. Seperti Gambar di bawah ini.


2.  Lalu akan muncul Layar seperti dibawah ini. Selanjutnya turunkan (scroll) Layar HP anda kebawah.


3.  Maka akan muncul Layar seperti dibawah ini. Lalu anda tap (sentuh dengan Jari) Logo/Tulisan About phone. Seperti Gambar di bawah ini.


4.  Lalu akan muncul Layar seperti dibawah ini. Selanjutnya anda tap (sentuh dengan Jari) Tulisan Device Information. Seperti Gambar di bawah ini.


5.  Lalu akan muncul Layar seperti dibawah ini. Judulnya Device Information, yaitu Informasi Perangkat HP Android yang kita gunakan.

Tertulis dibawah Model Number : Lenovo P1ma40 (Lenovo adalah Merk HP anda, dan P1ma40 adalah Tipe-nya, Android Version, Hardware Version, Baseband version, Build number, Kernel version, CPU (Prosessor), RAM (Random Acces Memory), dan ROM (Read Only Memory).


6.  Demikian Informasi singkat mengenai Cara Mengetahui Spesifikasi HP Android anda. Semoga informasi ini berguna. Silahkan share ya..



0 Response to "Cara Mengetahui Merk Type dan Spesifikasi HP Android anda - Terbaru 2016"